Perkembangan tehnologi komunikasi yang kian pesat ternyata tidak berpengaruh pada eksintensi dan keberadaan pada pegiat radio dalam hal ini Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) yang keberadaanya masih sangat dibutuhkan selain sebagai sarana komunikasi dan menyambung silaturahmi juga sangat dibutuhkan terutama dalam setiap kebencanaan.
”Selama ini RAPI masih menunjukan eksistensinya terutama pada saat hal-hal yang membutuhkan kecepatan informasi kedaruratan kebencanaan RAPI masih solid untuk bersinergi dengan pemerintah daerah”. Demikian dikatakan Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Tegal Ari Wibawa kepada media seusai membuka Musyawarah Wilayah VIII Tahun 2022 di auditorium Kampus Bamada Slawi Minggu, 09 Januari 2022.
Oleh sebab itu anggota RAPI diminta tetap solid dan kompak dan bersinergi dengan pemerintah dalam membantu pemerintah dalam situasi kedaruratan kebencanan.serta dalan rangka memberikan sumbangsihnya kepada masyarakat.
Apa lagj kata Ari, seperti sekarang ini cuaca yang tidak.menentu Pemerintah Kabupaten Tegal selalu waspada untuk menghadapi kebencanaan , sebab Kabupaten Tegal merupakan daerah yang berpotensi paling tinggi kerawanan bencana , seperti rawan longsor, puting beliung dan banjir. Oleh karena itu Pemkab Tegal tetap minta dukungan kerjasama dengan RAPI. Menurut Ari, karena RAPI sudah teruji dalam membantu komunikasi dalam situasi apapun . Selesai memberi sambutan Ari Wibawa yang mewakili Bupati Tegal membuka acara Muswil RAPI Wilayah 14 Kabuapaten Tegal yang dihadiri oleh perwakilan dari Kodim 0712 Tegal. Fazar Riyady (JZ11DAG) selaku ketua panitia Muswil menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk memilih kepengurusan RAPI empat tahun ke depan dan mendengarkan laporan pertanggung jawaban pengurus lama. Fazar menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu terselenggaranya acara ini. Muswil dihadiri Polres Tegal, Kodim 0712 Tegal, BPBD Kab.Tegal serta anggota RAPI utusan dari setiap Lokal dan para simpatisan RAPI dari Cirebon, Pekalongam, Kudus, dan daerah sekitar.
Ketua RAPI DAerah 11 Jawa Tengah H. Abdul Manan (JZ11HAM} dalam kesempatan itu mengatakan, bahwa musyawarah wilayah adalah salah satu implementasi dari AD/ART RAPI yang harus dijalankan. Dia minta, siapapun yang terpilih menjadi ketua harus didukung demi berjalanya roda organisasi. ”Saya minta RAPI Kabupaten Tegal harus kompak dan selalu tanggap dalam setiap bencana dan RAPI harus terdepan dalam penyampaian informasi, itu sebabnya jangan ada kelompok kelompokan dalam organisasj RAPI, semuanya harus bersatu” pungkas Ketua Rapi Jateng Abdul Manan.
Acara yang berlangsung dari pagi hingga malam, akhirnya berhasil memilih Khoniman (JZ11ULW) sebagai Ketua Wilayah dan Nugroho Santoso (JZ11ARN) sebagai Ketua DPPOW periode 2022 – 20026. Para pengurus malam itu juga dilantik oleh Ketua RAPI Daerah 11 Jawa Tengah Abdul Manan.